Monday, May 30, 2011

PEMKOT BEKASI AKAN TERBITKAN SK PELARANGAN KEGIATAN AHMADIYAH

Kota Bekasi – Demi Menjaga hubungan yang baik antara Pemerintah dan Ulama. PLT Walikota Bekasi DR H Rahmat Effendi membuka acara silahturahmi Dialog Ulama dan Umaro Kota Bekasi sekaligus menyamakan visi keagamaan, bertempat di gedung Balai Patriot Bekasi Senin (23/05/2011)WIB.  Dalam acara dialog tersebut dihadiri MUI Kota Bekasi, Kepala Kantor Kemenag Kota Bekasi, Kapolres, Dandim, Kajari, Pengurus NU, dan Ulama se-Kota Bekasi.  Dalam Sambutannya Plt Walikota DR Rahmat Effendi mengatakan, Pemerintah saat ini sudah mengesahkan APBD senilai 1,9 Trilyun berharap dengan adanya belanja sebesar itu, pemerintah harus mampu melayani masyarakat Kota Bekasi secara maksimal melalui fakta integritas yang telah dibuat oleh masing-masing SKPD dan kedepannya pemerintah berharap akan segera menerbitkan SK pelarangan kegiatan Ahmadiyah di Kota Bekasi ,ujarnya.  "Perlu kita ketahui bersama, kegiatan anarkis yang dilakukan ormas terhadap jemaat ahmadiyah sangat memprihatinkan, untuk itu dengan adanya SK tentang pelarangan kegiatan ahmadiyah kegiatan anarkis tersebut dapat dicegah sesuai dengan peraturan yang dikeluarkan oleh Gubenur Jawa Barat",tambahnya. Selanjutnya acara di tutup dengan Dialog langsung antara Ulama dan Umaro yang di pimpin oleh Asisten Daerah Pembangunan dan Kemasyaratan yaitu Bapak Drs. Zaki Oetomo, M.Si. Salah satu dialog yang di bicarakan yaitu mengenai adanya perbedaan infrastruktur antara daerah yang memiliki keterwakilan di DPRD dengan daerah yang tidak memiliki keterwakilan contoh di Kota Bekasi yaitu Jati Kramat, Jatiasih.(tim web/fikz/elyas/sonz)

Pelantikan Pengurus DKM At-Taubah, Blok B, PTI 2, RT. 11, RW. 07, Kelurahan Mustikasari, Kecamatan Mustikajaya, Kota Bekasi

Pada Tanggal 28 Mei 2011, Pukul 20.00 sd 22.00, telah dilakukan Pelantikan Pengurus DKM At-Taubah, Blok B, PTI 2, RT. 11, RW. 07,  Mustikasari, Mustikajaya, Kota Bekasi, di Masjid At-Taubah.  Selain itu dilakukan juga serah terima kepengurusan lama ke kepengurusan baru, kepengurusan DKM yang lama (di bawah kepemimpinan Bapak Ibrahim) diganti oleh kepengurusan yang baru (di bawah kepemimpinan Drs. Muchson Hadi), mencakup administrasi dan keuangan Masjid At-Taubah.  Masa Bhakti Kepengurusan DKM Masjid At-Taubah yang baru, selama 3 (tiga) tahun, yakni 28 Mei 2011 sd 28 Mei 2014.  Kepengurusan DKM Masjid At-Taubah yang baru Periode 2011-2014 ini, yakni Ketua : Drs. Muchson Hadi, Sekretaris : Drs. Sigit, dan Bendahara : Hari Purnomo, S.E.  Semoga sukses dalam memajukan kualitas pengelolaan dan peribadatan di lingkungan Masjid At-Taubah, serta memakmurkan dakwah dan syiar Islam di lingkungan Pondok Timur Indah, Mustikasari, Mustikajaya, Kota Bekasi.  

Sunday, May 15, 2011

Kelurahan Mustikasari Juara II Lomba Kinerja Kelurahan Se-Kota Bekasi Tahun 2011

Warga RT. 11/RW. 07, Kelurahan Mustikasari, Kecamatan Mustikajaya, Pemerintah Kota Bekasi diarahkan untuk berpartisipasi untuk mendukung Kelurahan Mustikasari dalam mengikuti Lomba Evaluasi Kineja Kelurahan Tahun 2011 Tingkat Kota yang berlangsung dari Tanggal 18 hingga 26 April bersama dengan kelurahan lainnya di Kota Bekasi, sebanyak 56 kelurahan. Warga RT. 11/RW. 07 Kelurahan Mustikasari diminta untuk mempersiapkan TOGA (Tanaman Obat Keluarga) sebagai salah satu komponen penilaian dalam lomba kinerja kelurahan.  TOGA kelompok warga RT. 11/RW. 07, Kelurahan Mustikasari itu diberi nama “Bougenville”.  Juara Lomba Evaluasi Kineja Kelurahan Tahun 2011 diberikan penghargaan saat Peringatan HUT SATLINMAS itu digelar di halaman Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi, Senin (9 Mei 2011). 


Pada kesempatan itu, Plt Walikota Bekasi, DR. Rahmat Effendi, S.Sos., M.Si. menyerahkan piala dan piagam penghargaan kepada 12 anggota Satlinmas yang terpilih sebagai peserta terbaik dalam Lomba Kinerja Kelurahan Tingkat Kota Bekasi Tahun 2011. Kelurahan Jatiranggon menduduki peringkat terbaik pertama dengan poin 1042.0, terbaik kedua diraih oleh Kelurahan Mustikasari, diikuti Kelurahan Bintara Jaya sebagai terbaik ketiga dan terbaik harapan berhasil diraih Kelurahan Kaliabang Tengah.  Dalam gambar yang diperoleh dari (www.zonapantau.com) tampak Pak Lurah Mustikasari (Gutus Hermawan) memperoleh Pila Lomba Evaluasi Kineja Kelurahan Tahun 2011 se-Kota Bekasi.  sebagai catatan  Tahun 2010 Juara I Lomba Kinerja Kelurahan se-Kota Bekasi adalah Kelurahan Cimuning (Kecamatan Mustikajaya).